Buat Den Ayu dan Den Bagus yang hobi nonton atau streaming film baik film lokal atau film mancanegara, kalian bisa download Netflix sekarang juga. Ada banyak rekomendasi serial Netflix yang menarik banget menjadi teman bersantai Den Ayu dan Den Bagus setiap hari. 

Jalan cerita yang menarik, pembahasan topik yang dikemas menyenangkan dan sisi videografi yang sangat atraktif menyajikan hiburan yang tak ada duanya buat kamu pecinta streaming film. Tanpa banyak basa – basi lagi, berikut kami berikan daftar rekomendasi serial Netflix terbaik yang wajib kamu tonton! Dijamin nggak bakal menyesal!

Rekomendasi Serial Netflix Terbaik

The Queen’s Gambit

The Queen’s Gambit Pojok Jogja

Rekomendasi serial Netflix pertama buat teman bersantai Den Ayu dan Den Bagus yang jalan ceritanya keren banget dan layak ditonton adalah The Queen’s Gambit. Serial drama ini berkisah tentang Beth Harmon diperakan oleh Anya Taylor – Joy.

Dikisahkan bahwa Beth Harmon ini merupakan seorang perempuan muda yang hidup pada era 1950an. Kemudian ia menemukan bakatnya sendiri dalam bidang catur ketika tinggal di sebuah panti asuhan bernama Kentucky. Kemudian ia berusaha terus menerus mengembangkan apa yang menjadi bakat dirinya sampai menjadi seorang pemain catur dengan skill tingkat dewa.

Di era 1950an menjadi pemain catur bukan hal yang mudah terlebih pada saat itu permainan catur masih didominasi oleh pria. Sementara di sisi lain, ia juga masih harus bertarung melawan kecanduan yang ia alami terhadap narkotika serta memori buruk yang terus menerus mengganggu pikiran dan mentalnya.

Cerita dalam serial drama ini diadaptasi dari novel Walter Tevis yang kemudian langsung menjadi salah satu series Netflix terpopuler sejak dirilis pada 23 Oktober 2020 lalu. Den Ayu atau Den Bagus juga ingin menonton seriesnya?

Money Heist

Money Heist Pojok Jogja

Money Heist juga menjadi serial drama yang dikenal dengan judul La Casa de Papel. Rekomendasi serial Netflix yang satu ini bercerita mengenai sekelompok orang yang melakukan perampokan terhadap Royal Mint. Royal Mint ini adalah sebuah gedung yang aktivitasnya memproduksi uang.

Namun karena ada seorang professor jenius dalam gedung tersebut, akhirnya rencana perampokan di sana tidak berjalan mulus. Hingga kemudian hal – hal diluar kendali terjadi hingga membuat para perampok merasa terpojok.

Buat Den Ayu dan Den Bagus yang suka serial drama yang penuh ketegangan, Money Heist menjadi serial yang wajib kamu tonton. Setiap episodenya menawarkan cerita – cerita yang menarik dan pastinya menegangkan.

Mindhunter

Mindhunter Pojok Jogja

Drama thriller berjudul Mindhunter ini adalah sebuah drama kriminal yang memiliki sebanyak 2 season terdiri atas 19 episode. Mindhunter bercerita tentang dua agen FBI, Holden Ford yang diperankan oleh Jonathan Groff dan Bill Tench yang diperankan oleh Holt McCallany dalam menjalankan misinya.

Mereka harus mewawancarai beberapa pembunuh berantai bersama dengan seorang psikolog bernama Wendy Carr untuk memahami cara mereka berpikir supaya dapat menggunakan pengetahuannya dalam menyelesaikan semua kasus. Latar belakang pada dekade 1970an ditampilkan ketika psikologi kriminal dan profiling kriminal mulai dikembangkan. Setiap episode yang dihadirkan dijamin akan membuat Den Ayu dan Den Bagus selalu penasaran untuk mampir dan nonton episode – episode selanjutnya.

Bodyguard

Bodyguard Pojok Jogja

Bodyguard merupakan serial yang akan membuat kamu takjub bahkan ketika adegan pembuka pada episode pertama. Serial ini ditayangkan perdana di Inggris dan menceritakan tentang seorang petugas polisi ibu kota bernama David Budd yang bertugas dalam menjaga kehidupan Menteri Dalam Negeri di tengah krisis politik yang terjadi dalam menangani terorisme.

Emosi yang dibangkitkan pada serial ini akan membuat kamu terus bertanya – tanya apakah ia memang merupakan seorang pahlawan sejati atau penjahat yang sebenar – benarnya. Den Ayu dan Den Bagus sudah siapkah melihat jalan cerita serial Netflix yang satu ini?

Sherlock

Sherlock Pojok Jogja

Sherlock adalah rekomendasi serial Netflix yang merupakan adaptasi dari film Sherlock Holmes. Sherlock nantinya akan ditemani oleh partnernya yaitu Dr. John Wtson. Serial ini mengisahkan tentang bagaimana Sherlock bertemu pertama kalinya dengan Watson yang baru saja pulang setelah selesai dari wajib militernya di negara Afghanistan.

Setiap kasus yang mereka tangani ditulis dalam sebuah blog. Pastinya akan ada banyak teka – teki menarik yang diuraikan dalam serial ini. Cocok banget serial ini ditonton buat Den Ayu dan Den Bagus yang hobinya nonton dengan dunia detektif.

Master of None

Master of None Pojok Jogja

Kalau Den Ayu atau Den Bagus suka drama bergenre komedi, Master of None ini menjadi salah satu rekomendasi serial Netflix bergenre komedi yang wajib kamu tonton. Master of None menjadi serial yang diproduseri dan dibintangi sekaligus oleh komedian Aziz Ansari.

Serial ini bercerita tentang  seorang aktor di New York bernama Dev Shah yang harus melalui berbagai rintangan dalam kehidupannya. Ditampilkan pula bagaimana pengalaman Dev Shah sebagai imigran sampai hal – hal remeh dalam kehidupan yang dilalui.

Film ini selalu mendapat pujian utamanya pada season 1 dan season 2 episodenya. Bahkan rating 100% dengan komen positif didapatkan. Hal ini menjadikan Master of None menjadi salah satu serial Netflix terbaik sejak pertama kalinya rilis.

Lupin

Lupin Pojok Jogja

Lupin merupakan serial Netflix yang bercerita tentang Assane Diop yang diperankan oleh Omar Sy. Tokoh utama dalam serial ini sedang merencanakan sebuah perampokan dengan strategi yang rumit dan dipenuhi trik yang tak terduga.

Assane sendiri merupakan seorang imigran asal Senegal yang harus menerima kenyataan pahit dimana dirinya harus menjadi seorang yatim setelah ayahnya memutuskan untuk bunuh diri karena dituduh mencuri perhiasan yang merupakan kepemilikan dari majikannya. Den Ayu dan Den Bagus yang suka cerita sedih bisa banget nih nonton salah satu rekomendasi serial Netflix ini.

The Crown

The Crown Pojok Jogja

Suka serial yang bercerita tentang drama sejarah? The Crown merupakan drama sejarah yang bercerita tentang kehidupan dan kepemimpinan Ratu Elizabeth II dari masa muda dan pernikahannya dengan Philip Mountbatten pada tahun 1947 sampai kepemimpinannya pada awal abad ke-21.

Film ini hadir dalam 3 season dengan 30 episode. Walau bersifat serial drama, akan tetapi cerita kehidupan yang ditampilkan pada cerita The Crown relatif akurat.

Oleh sebab itu banyak orang yang merasa kalau The Crown adalah sekuel yang cocok ditonton buat kamu yang ingin belajar tentang sejarah Inggris tanpa harus membaca buku sejarah. Lantas, bagaimana dengan Den Ayu dan Den Bagus? Tertarik untuk menonton The Crown?

Bridgerton

Bridgerton Pojok Jogja

Kalau kamu senang dengan series Gossip Girl, Downton Abbey, Pride dan Prejudice pastinya akan senang juga dengan serial Netflix berjudul Bridgerton ini. Series ini diangkat berdasarkan serial novel karya Julia Quinn.

Sajian drama roman yang ditampilkan menjadi intrik tersendiri di tengah kompetisi masyarakat kelas atas yang terjadi di Regency London. Sejumlah gadis dihadirkan dan kemudian ditugaskan untuk mencari seorang pelamar.

Den Ayu dan Den Bagus akan semakin asyik menonton serial ini ketika seorang wanita misterius bernama Lady Whistledown mulai menulis perihal preferensi dan kriteria dalam mencari pasangan. Adegan cinta dengan drama yang penuh liku, kemewahan pesta yang ditampilkan semua akan memberikan keseruan sepanjang menontonnya.

Always Be My Maybe

Always Be My Maybe Pojok Jogja

Serial Always Be My Maybe merupakan serial drama yang sangat unik dengan menampilkan alur cerita cinta masa kecil yang terulang setelah 15 tahun kemudian. Ketika keduanya telah sama – sama memiliki pasangan.

Kisah cinta yang menyenangkan dan mengharuskan akan tetapi dikemas dengan ringan akan kamu saksikan dalam cerita Always Be My Maybe. Serial ini juga termasuk genre terbaik untuk kamu yang suka film santai tapi menghibur tanpa harus terlalu banyak berpikir. So recommended!

The Night Comes for Us

The Night Comes for Us Pojok Jogja

Last but not least ada sebuah film bagus di Netflix yang disutradarai oleh sutradara asal Indonesia yaitu Timo Tjahjanto. Serial Netflix berjudul The Night Comes for Us ini menceritakan tentang pembalasan dendam pada masa lalu dengan adegan laga yang luar biasa.

Serial ini diperankan oleh Joe Taslim dan Iko Uwais. Saking kerennya film ini sampai dinobatkan sebagai salah satu film original Netflix terbaik di tahun 2018 lalu. Meskipun bukan film garapan terbaru, tapi buat pecinta film wajib banget nonton film yang satu ini terlebih merupakan film garapan sutradara Indonesia jadi Den Ayu dan Den Bagus wajib support ya!

Jadi untuk Den Ayu dan Den Bagus yang suka streaming film, Netflix dapat menjadi tempat terbaik kalian berselancar film – film eksklusif. Itulah beberapa rekomendasi serial Netflix yang kamu bisa tonton, dapatkan keseruan dan cerita menarik sekaligus unik selama menontonnya.